Lompat ke konten
Beranda » berita & tips » Desain Rumah Musim Panas, yang Bisa Kamu Coba

Desain Rumah Musim Panas, yang Bisa Kamu Coba

desain rumah musim panas

Desain Rumah Musim Panas – Sebagai Negara dengan iklim tropis, cuaca di Indonesia mungkin tidak terlalu ekstrem seperti layaknya di Negara-negara dengan 4 musim.

Baca Juga :  Harga Kitchen Set Per Meter 2022

Meski begitu, di sini kita juga mengenal musim panas, yang dalam beberapa situasi tentu berpengaruh terhadap gagasan dan konsep interior rumah.

Musim panas yang panjang tidak hanya mengurangi pasokan air di rumah, tapi juga membawa cuaca panas yang membuat badan berkeringat.

Beraktivitas di rumah pun jadi tidak menyenangkan. Tubuh akan terasa lengket dan gerah.

Terutama di kota-kota besar di Indonesia yang terkenal dengan cuaca dan suhu udara panasnya, sebut saja Surabaya, Jakarta, Bali, Samarinda, dan sebagainya.

Tentu desain rumah harus sesuai dengan iklim dan atau cuaca yang ada.

Tidak asing penggunaan berbagai perangkat semacam Air Conditioner atau AC seolah menjadi perangkat default dan wajib di rumah di wilayah tersebut.

Baca Juga :  Mempercantik Ruangan dengan Karpet Turki

Dalam desain interior, seiring perkembangan gagasan dan konsepnya, terdapat beberapa tips dan trik sederhana untuk menjadikan suasana rumah tetap terasa sejuk dan menyegarkan.

Gagasan desain rumah musim panas seperti itu sangat cocok bagi Anda yang suka mendandani atau mendekorasi rumah dengan cara-cara yang simpel atau sederhana.

Berikut beberapa cara mudah dan murah menjadikan rumah makin sejuk dan segar di musim panas tanpa kehilangan gaya dan sentuhan estetikanya. Inilah 5 cara mengubah rumah menjadi lebih sejuk dan segar:

Desain rumah musim panas dengan Pilihan warna cat cerah

ruangan rumah dengan warna cat cerah

Untuk membuat rumah terlihat lebih sejuk dan segar, pilihan warna cat yang cerah dan terang diklaim para desainer sebagai cara paling mudah dan murah.

Baca Juga :  Bahan ACP Untuk Kitchen Set

Selain pilihan warna, Anda juga bisa membuat cerah suasana dan atmosfer ruangan di rumah dengan menggunakan lampu-lampu geometris dan bermain dengan pencahayaan dalam bentuk lampu fokus.

Desain rumah musin panas; Aksentuasi

aksentuasi ruangan dengan aksen tema bunga

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), aksentuasi memiliki arti memberi penekanan; pengutamaan.

Dalam hubungannya dengan interior rumah, penekanan bisa berarti menciptakan sesuatu untuk menegaskan kembali berbagai tema.

Untuk tema musim panas, desainer menyarankan untuk memilih aksen bertema bunga dengan penggunaan cermin bermotif geometris minimalis.

Atau Anda juga dapat menggunakan rak dinding berwarna-warni sebagai aksesori fungsional.

Hal ini sangat penting untuk memberi “penekanan” pada interior rumah Anda.

Laman: 1 2 3